Kemampuan menyimpan dan menghubungkan data dengan komputer adalah kegunaan dari flashdisk. Namun sayang, kadang-kadang benda yang berbentuk mini ini mengalami persoalan berupa ketidakmampuan mendeteksi data. Untungnya, ada beberapa cara memperbaiki flashdisk yang tidak terbaca sebagai solusinya.
Jadi, ketika masalah ini kamu jumpai, sebaiknya kamu jangan buru-buru panik lalu mencari jalan keluar dengan mengganti baru. Ada kok cara memperbaiki flashdisk yang tidak terbaca datanya. Jadi, flashdisk kamu akan tetap aman dan bisa digunakan lagi.
Lalu, apa saja? Berikut ulasannya!
Beberapa Cara Memperbaiki Flashdisk (FD) yang Tidak Terbaca
1. Periksa Colokan USB dan Fisik Flashdisk
Sebelum menggunakan bantuan aplikasi-aplikasi, kamu bisa cek fisik perangkatnya dulu. Baik colokan atau port USB, maupun kualitas fisik dari flashdisk itu sendiri.
Untuk mengetahui colokan masih berfungsi, kamu bisa coba gunakan flashdisk di perangkat lain. Jika di perangkat lain normal, itu artinya ada masalah di colokan USB kamu.
Solusinya jelas perbaiki dulu perangkat kamu, biasanya sih karena kotor. Ini adalah cara memperbaiki flashdisk yang tidak terbaca tanpa diformat.
kamu juga bisa perhatikan fisik flashdisk-nya. Masih bagus atau sudah karat, terkelupas, atau bahkan ada bagian yang patah? Kalau fisik flashdisk sudah rusak, maka wassalam.
2. Gunakan Antivirus untuk Scan Flashdisk
Sebab lainnya flashdisk tidak bisa membaca data adalah gangguan dari virus-virus di dalamnya. Serangan ini mengganggu kinerja flashdisk untuk bekerja secara normal.
Baca: Cara Memperbaiki Flashdisk yang Terkena Virus
Solusinya, kamu bisa terlebih dahulu untuk memindai flashdisk dengan software antivirus yang sudah kamu miliki sebelumnya. Biasanya, gangguan datang dari virus jenis shortcut. kamu bisa menghapusnya hingga habis tak bersisa.
3. Gunakan Scan and Repair Drive
Bila kebetulan kamu belum memasang dan tak sempat memasang antivirus, maka bisa gunakan fitur scan bawaan dari sistem Windows. Fitur yang dimaksud adalah scan and repair.
Untuk memulainya, kamu bisa pasang dulu flashdisk dan klik kanan di logo Windows yang ada pada desktop. Selanjutnya bisa pilih opsi disk management. Kemudian akan muncul jendela baru yang berisi pilihan disk yang ada di komputer kamu.
Maka kamu bisa pilih disk tempat flashdisk terpasang lalu klik kanan. Pilih menu properties untuk membuka jendela selanjutnya. Setelah jendela baru terbuka, kamu masuk ke menu tools dan pilih opsi check.
Terakhir, akan muncul jendela yang membuka opsi scan and repair. kamu klik saja dan tunggu hingga proses selesai. Jika sudah tuntas, cabut dan pasang ulang flashdisk untuk membuktikan apakah sudah terbaca atau belum.
4. Gunakan CMD (Command Prompt)
Cara memperbaiki fd yang tidak terbaca sama sekali selanjutnya adalah memakai fitur CMD. Cara ini mungkin tak akan menyelamatkan file yang tersimpan, namun akan membantu memformat flashdisk yang tak terdeteksi. Fitur ini ada di setiap perangkat PC atau laptop.
Untuk menggunakannya, bisa colokan flashdisk dan buka logo windows atau start di desktop. Setelah itu, silahkan ketik ‘command prompt’ di kolom pencarian dan buka aplikasi ini.
Selanjutnya akan muncul jendela hitam, ketik tulisan ini: FORMAT G:/FS:FAT. Huruf G bisa kamu sesuaikan dengan lokasi port yang digunakan dalam menghubungkan flashdisk.
Jika sudah, kamu tinggal tekan enter untuk memperbaiki flashdisk yang sempat tak terdeteksi oleh sistem komputer. Bila berhasil, flashdisk akan kembali bisa digunakan untuk berbagai keperluan kamu.cdd
Nah, demikianlah beberapa cara memperbaiki flashdisk yang tidak terbaca. Mudah bukan langkah-langkahnya? Kamu bisa mempraktekkannya langsung di perangkat masing-masing.