Cara Mengecilkan Ukuran Foto Online JPG, PNG, WebP DLL

Cara mengecilkan ukuran foto online sekarang sangat mudah sekali lho. Ada banyak aplikasi atau bahkan situs yang bisa kamu gunakan untuk mengecilkan ukuran foto tanpa mengurangi kualitas foto. Mengecilkan ukuran foto ini penting banget kamu pahami, khususnya buat kamu yang memang bekerja di digital agency yang bertugas posting konten ke blog.

Cara Mengecilkan Ukuran Foto Online JPG, PNG, WebP DLL

 

Apalagi jika kamu merupakan seorang Blogger yang memang kesehariannya bergelut dengan konten. Mengecilkan ukuran foto bisa membuat kinerja server lebih ringan dan lebih cepat ketika diakses.

1. TinyPNG

TinyPNG adalah salah satu situs terbaik dan paling favorit buat saya. Karena situs ini tampilannya sangat simpel dan mudah sekali digunakan. Kita hanya tinggal drag and drop saja, untuk kompress foto yang kita punya. Kita bisa kompress gambar dengan format JPG, JPEG, PNG ataupun yang lainnya. Adapun cara kompress gambar di situs ini adalah sebagai berikut:

Lazada Flash Sale hemat 99%
  • Silahkan kamu buka situs tinyPNG.com
  • Kemudian klik tombol drop your WebP, PNG dan JPG
  • Silahkan kamu pilih gambar yang akan kamu kompress di TinyPNG
  • Klik open
  • Proses kompress gambar akan berlangsung
  • Tunggu sampai selesai
  • Klik download jika sudah selesai di kompress

2. iLoveIMG

Selain TinyPNG, kamu juga bisa menggunakan situs iLoveIMG. Ini juga merupakan salah satu situs terbaik yang bisa kamu gunakan untuk kompress gambar dengan mudah. Caranya juga sangat mudah sekali lho. Kamu bisa kompress gambarnya secara online dar PC ataupun dari ponsel. Adapun cara mengecilkan ukuran foto online dengan iLoveIMG adalah sebagai berikut:

  • Silahkan kamu buka halaman situs iLoveIMG
  • Kemudian kamu pilih jenis file gambar yang akan di kompress
  • Klik pada menu drop
  • Pilih gambar yang akan di kompress
  • Kemudian klik kompress
  • Tunggu beberapa saat
  • Gambar akan didownload otomatis dengan ukuran yang sudah lebih kecil

3. JPEG Optimizer

Seperti namanya, situs ini bisa kamu gunakan untuk melakukan optimasi pada gambar yang kamu miliki. Ini adalah salah satu cara terbaik yang bisa kamu gunakan untuk mengoptimasi gambar, dalam hal ini mengecilkan ukurannya. Walau ukuran fotonya menjadi lebih kecil, namun kualitas gambarnya sama sekali tidak berkurang lho.

  • Siapkan gambar yang akan kamu kompress
  • Kemudian buka situs JPEG optimizer
  • Silahkan kamu drag file gambar ke situs ini
  • Kemudian kamu klik pada meni kompress
  • Proses kompresi akan berlangsung, tunggu sampai prosesnya selesai
  • Jika sudah selesai, klik donwload

4. Compress JPEG

Dari namanya saja, kamu sudah tahu bahwa compress JPEG merupakan situs yang bisa kamu gunakan untuk memperkecil ukuran gambar. Kamu bisa mengecilkan ukuran foto JPEG kamu dengan di situs ini. Caranya juga cukup mudah, berikut ini adalah langkah-langkahnya:

  • Silahkan kamu buka situs compress JPEG
  • Kemudian kamu klik upload files untuk memasukkan file gambar yang kamu miliki
  • Pilih foto yang kamu inginkan
  • Klik open
  • Klik kompress
  • Proses kompresi foto akan berlangsung
  • Tunggu hingga proses kompresi selesai
  • Setelah selesai, klik download all untuk mengambil semua foto yang sudah kamu kompress tadi
  • Pilih tempat penyimpanan
  • Klik simpan
  • Selesai

Nah itulah proses cara mengecilkan ukuran foto online JPEG, JPG, PNG dan WebP dengan menggunakan situs online. Sangat mudah sekali bukan? Silahkan kamu lakukan hal di atas utnk mengecilkan foto yang kamu miliki. Pastikan jaringan internet yang kamu gunakan bagus dan stabil.

best seller lazada
About Author: