Cara Reset HP Samsung

Sebagai salah satu merk smartphone yang banyak digunakan, kualitas Samsung memang tidak perlu diragukan. Namun, bukan berarti smartphone ini bebas dari kendala sistem. Salah satu hal yang bisa dilakukan jika smartphone ini error adalah dengan mengikuti cara reset Samsung.

cara reset hp samsung

Pada dasarnya, ada berbagai kondisi yang membuat pengguna Samsung ingin melakukan reset. Misalnya ketika ponsel mengalami bootloop atau stuck di logo ketika dinyalakan. Namun, ada juga yang ingin melakukan reset untuk menghapus berbagai data yang ada di dalamnya.

Hal-Hal yang Perlu Diperhatikan sebelum Melakukan Reset

Berbagai metode di atas memang mudah dilakukan, bahkan untuk pemula yang belum pernah melakukan reset sekalipun. Namun, pastikan proses yang dilakukan sudah sesuai sehingga tidak memunculkan potensi kerusakan sistem.

Lazada Flash Sale hemat 99%

Adapun beberapa hal yang perlu diperhatikan sebelum melakukan reset HP Samsung adalah sebagai berikut.

  • BackUp Data: Lakukan pencadangan data seperti foto, video, kontak, dan file lainnya yang dirasa penting. Mengingat proses reset ini akan menghapus semua data tanpa kecuali.
  • Lepaskan Kartu Memori: Sebaiknya lepaskan terlebih dahulu MicroSD yang terpasang jika hendak melakukan factory reset.
  • Perhatikan Daya Baterai: Jangan melakukan reset jika kondisi baterai lemah. Hal ini akan menyebabkan kerusakan sistem jika sewaktu-waktu ponsel mati di tengah proses reset.
  • Jangan sambil di-charging: Sebaiknya tunggu sampai daya baterai terisi penuh, baru kemudian melakukan reset.

Cara Reset HP Samsung

Melakukan reset juga seringkali dilakukan bagi mereka yang ingin menjual ponselnya. Namun, pastikan Anda juga melakukan backup data penting agar tidak menyesal ya. Daripada penasaran, berikut berbagai metode reset Samsung yang bisa dilakukan.

1. Menggunakan Menu Setting

menu setting hp samsung

 

Metode yang satu ini termasuk mudah dilakukan karena Anda tinggal mencari opsi Factory Reset di Pengaturan. Jadi, cara ini bisa dilakukan jika HP Samsung yang digunakan masih menyala dan bisa mengakses menu Pengaturan tersebut.

  • Buka menu Setting atau Pengaturan di HP Samsung.
  • Scroll sampai menemukan menu Backup and Reset.
  • Lanjutkan dengan memilih opsi Factory Reset.
  • Selanjutnya, klik menu Reset Device.
  • Sistem di ponsel akan secara otomatis melakukan booting.
  • Pada dasarnya, lama waktu yang diperlukan untuk reset lebih dari 10 menit. Oleh karena itu, sebaiknya bersabar sampai ponsel menyala kembali dengan sendirinya.

2. Menggunakan Kode Rahasia

reset hp samsung dengan kode rahasia

Tahukah Anda bahwa terdapat kode rahasia untuk melakukan reset HP Samsung? Nah, penggunaan kode ini cukupmmudah karena tinggal mengetikkannya di menu Panggilan.

  • Langkah pertama, buka menu Dial atau Panggilan di HP Samsung yang dimiliki.
  • Setelah terbuka, ketikkan kode rahasia berikut ini: *2767*3855#.
  • Tunggu beberapa saat sampai sistem menampilkan menu Factory Reset.
  • Lakukan reset sesuai petunjuk yang ditampilkan.

Metode ini menjadi salah satu yang banyak digunakan bagi yang sudah mengetahui kode rahasianya. Sekarang, Anda sudah mengetahui kode tersebut dan tidak ada salahnya untuk dicoba ya.

3. Mengunakan Android System Recovery

reset hp samsung dengan android system recovery

 

Biasanya metode ini dipilih bagi pengguna yang ponselnya error ketika melakukan proses booting. Jadi, saat dinyalakan justru ponsel Samsung mengalami bootloop. Nah, Anda bisa mengandalkan menu Android System Recovery ini dengan langkah-langkah sebagai berikut.

  • Pastikan kondisi baterai terisi penuh, minimal 75%.
  • Dalam keadaan ponsel mati, tekan bersamaan dan tahan beberapa saat tombol Volume Up+Home+Power.
  • Setelah itu, akan ditampilkan menu Android System Recovery.
  • Saat berada di mode ini, Anda bisa menggunakan tombol Volum Up dan Down sebagai navigasi serta tombol Home untuk mengkonfirmasi.
  • Cari dan pilih menu Wipe Data/Factory Reset.
  • Jika sudah ketemu, pilih dengan menekan tombol Home.
  • Tunggu beberapa saat sampai proses reset selesai dilakukan.
  • Jika sudah selesai, klik Reboot System Now.

Berbagai cara reset Samsung di atas bisa Anda praktikkan sesuai dengan kebutuhan. Apabila ponsel dalam keadaan bootloop, Anda bisa melakukan reset dengan masuk ke mode recovery. Sedangkan jika ponsel masih normal, proses reset bisa dilakukan melalui menu Pengaturan atau kode rahasia.

best seller lazada
About Author: