Cara transfer pulsa tri merupakan suatu hal yang tidak asing lagi bagi pengguna provider tri sejati yang sudah menginjak usia bertahun-tahun pemakaian. Namun, bilamana kamu baru berganti provider dari provider yang lain menjadi provider tri tentu saja kamu pasti bingung bagaimana cara transfer pulsa tri tersebut.
Pada dasarnya, caranya sangat mudah sekali. Di mana kamu hanya cukup melakukannya dengan beberapa langkah saja. Tak perlu susah-susah, kamu bisa mencobanya dengan sangat sederhana melalui beberapa cara di bawah ini.
Baca: Cara Mengecek paket Tri
Cara Transfer Pulsa Tri Menggunakan SMS
Untuk cara yang pertama, kamu bisa menggunakan fitur SMS untuk mentransfer pulsa tri ke sesama provider maupun ke provider lainnya. So, bilamana kamu ingin berbagi pulsa tri milikmu ke seluruh anggota keluarga atau orang-orang tercinta, kamu bisa mencoba salah satu solusi terbaik ini.
Berikut penjelasan mengenai langkah-langkahnya di bawah ini:
- Pertama, buka fitur SMS yang ada di ponselmu.
- Pada bagian pesan ketikkan ‘TRF (spasi) jumlah nominal yang ingin ditransfer (spasi) nomor telepon tujuan.
- Tanpa menunggu lama, langsung saja kirimkan ke 123.
- Sebagai contoh, kamu bisa mengikuti formatnya seperti: TRF 300000 082245438684.
- Tunggu beberapa detik hingga proses transfer pengiriman berhasil.
- Biasanya tidak akan membutuhkan waktu lama jika tidak ada kendala mengenai jaringan atau yang lainnya.
Cara Transfer Pulsa Tri Menggunakan Dial Telepon
Sementara itu, untuk cara yang kedua ini tak kalah gampang dari cara yang pertama. Di mana kamu hanya cukup menggunakan menu dial telepon untuk mentransfer pulsa ke anggota keluarga tercinta.
Untuk penjelasannya, yuk, ikuti langkah-langkahnya di bawah ini!
- Pertama, buka menu panggilan terlebih dahulu pada ponsel.
- Ketikkan dial *323#, lalu lanjutkan dengan mengetuk bagian ‘Call/Ok’.
- Jika sudah, masukkan nomor tujuan yang akan dikirimi pulsa olehmu.
- Langsung saja lanjutkan dengan memasukkan jumlah nominal pulsa yang ingin dikirimkan.
- Selanjutnya, tekan opsi ‘kirim’.
- Tunggu beberapa detik hingga muncul notifikasi berhasil melalui SMS.
Cara Transfer Pulsa 3 Menggunakan Bima+
Jika kamu ingin jauh lebih mudah dan praktis, kamu bisa mendownload aplikasi tambahan yang bernama Bima+ untuk mentransfer dana ke keluarga tercinta.
Daripada penasaran, berikut sejumlah langkahnya di sini.
- Pertama, download terlebih dahulu aplikasi Bima+ di Play Store.
- Jika sudah berhasil, buka saja langsung aplikasi tersebut.
- Lakukan login sebagai proses registrasi menggunakan nomor tri yang kamu miliki.
- Selanjutnya, pilih menu ‘Isi ulangan’ pada bagian beranda utama.
- Jangan lupa, pilih opsi ‘Transfer pulsa’.
- Kemudian masukkan nomor tujuan beserta nominal pulsa yang akan kamu kirimkan.
- Ketuk opsi ‘Transfer’.
- Terakhir, tunggu notifikasi lanjutan perihal keberhasilan transfer pulsa tri selama beberapa detik saja.
Demikianlah beberapa cara transfer pulsa tri dengan mudah dan cepat. Kamu bisa memilih salah satu cara di atas yang menurutmu jauh lebih efektif dan tidak membuang waktu terlalu lama. Meskipun begitu, pada dasarnya ketiganya sangat mudah dilakukan. Baik oleh pengguna provider tri pemula ataupun yang sudah lama menjadi pengguna provider tri setia. Selamat mencoba.