Kunci Jawaban Game Brain Out Level 70-100 dan Tips Jitu Cara Menjawabnya!

 

Kunci Jawaban Game Brain Out Level 70-100 dan Tips Jitu Cara Menjawabnya!

 

Brain Out, begitulah namanya. Sebuah game yang sangat mengasah otak dengan pertanyaan-pertanyaan yang cukup rumit, bahkan sama sekali tidak pernah terbayangkan sebelumnya. Tidak hanya dibuat pusing dengan pertanyaan-pertanyaan di dalamnya, kamu pun akan dibuat kaget setelah mengetahui jawabannya.

Uniknya, meskipun game Brain Out ini membuat pusing kepala pemainnya dan sesekali bikin jengkel, akan tetapi banyak orang yang merasa tertantang untuk memainkan game yang satu ini. Terbukti dari angka donwload yang mencapai 100 juta lebih pengguna di Google Play.

Dan untuk kamu yang menyukai game asah otak, maka Brain Out lah jawaban yang paling tepat. Kemampuan berpikir, kreativitas, juga refleksi-mu akan diuji di game ini.

Lazada Flash Sale hemat 99%

Namun, jika kamu merasa kesulitan, berikut di bawah ini 4 tips jitu menjawab pertanyaan-pertanyaan game Brain Out.

Tips Jitu Menjawab Level Brain Out

tips game brain out

1. Jangan berpikir terlalu jauh

Maksudnya, game brain out ini merupakan game yang benar-benar di luar dugaan. Kamu hanya cukup menggunakan nalarmu sedikit saja untuk bisa menemukan jawabannya. Tidak perlu kejauhan, cukup pikirkan jawaban di sekitaran itu atau objek yang menjadi pertanyaannya.

2. Sesekali, gunakan pikiran nyelenehmu

Sebenarnya untuk bisa menjawab level brain out tidak hanya seseorang yang memiliki IQ tinggi saja, melainkan orang-orang yang bisa berpikir ‘nyeleneh’ dengan tingkat ‘of out the box’. Karena menurut survei yang telah dilakukan, kebanyakan tiap level dari brain out benar-benar ‘of out the box’.

3. Belajar dari pertanyaan level sebelumnya

Jika kamu telah berhasil menemukan jawaban misalnya di level 10, ingat-ingat lagi seperti apa model pertanyaan dan jawaban yang kamu temukan. Sebab kemungkinan besar cara menjawabnya tidak jauh berbeda dengan level selanjutnya.

4. Gunakan opsi bantuan yang telah disediakan di dalamnya

Kalau kamu sudah merasa mentok banget dan nggak tahu lagi harus kayak gimana, tips jitu terakhir adalah menggunakan opsi bantuan yang sudah disediakan game Brain Out tersebut.

Nah, untuk kamu yang mungkin merasa kesulitan di level atas mulai dari level 70-100, di sini Sabineblog.com akan membantumu untuk menjawab pertanyaan-pertanyaan tersebut agar pengalaman bermain game yang satu ini tidak terasa terlalu menjengkelkan. Hehe.

Kunci Jawaban Level 70-75 Game Brain Out

kunci jawaban game brain out

Level 70

Pertanyaan: Berapa jumlah angka terbesar dari penjumlahan 3 angka di bawah ini?

Jawaban: 24

Level 71

Pertanyaan: Makan wortel lagi!
Jawaban: Kali ini jawabannya berbeda. Kamu hanya perlu menggeser teks pertanyaan ke arah bawah hingga bisa menjadi jalan buat kelinci tersebut.

Level 72

Pertanyaan: Tebak kode sandi untuk melewati tantangan ini!
Jawaban: 70773, di level ini kamu hanya perlu melihatnya dengan cermat dari pantulan kaca.

Level 73

Pertanyaan: Bantu si Kelinci agar menang!
Jawaban: Tekan dan tahan kuda tersebut, kemudian klik tombol maju terus-menerus samapi kelinci mencapai garis finish.

Level 74

Pertanyaan: Nyalakan lampu nomor 4!

Jawaban: Tekan mulai dan tekan jeda secara bersamaan ketika tepat saat lampu 4 menyala. Di level ini tidak ada trik khusus, kamu hanya perlu menepatkan lampu nomor 4 tersebut.

Level 75

Pertanyaan: Hitung 2 digit jawaban berdasarkan gambar!
Jawaban: Perhatikan keliling gambar dan hitung jumlahnya. Jadi, 15 + 15 + 10 + 10 + 4 + 4 = 58

Kunci Jawaban Game Brain Out Level 76-100

kunci jawaban game brain out

 

Level 76

Pertanyaan: Buatlah persegi panjang dengan ukuran panjang dan lebar yang berbeda!
Jawaban: Untuk dapat membuat persegi panjang, cobalah geser kotak persegi ke arah kiri layar sampai setengah bagian tersembunyi.

Level 77

Pertanyaan: Buat penjumlahan ini menjadi benar adanya!
Jawaban: Untuk membuat 3 + 5 = 8, putarlah angka 3 berwarna hijau sampai membentuk angka 8.

Level 78

Pertanyaan: Klik kupu-kupu di atas pertanyaan ini.
Jawaban: Kamu hanya cukup menggeser teks pertanyaan ke arah bawah kupu-kupu, kemudian tekan selama beberapa detik kupu-kupu tersebut.

Level 79

Pertanyaan: Zoe cuma ingin minum bagian bawah jus, gimana caranya nih?
Jawaban: Cukup tekan dan tahan bagian bawah jus, arahkan ke bagian mulut Zoe.

Level 80

Pertanyaan: Letakkan gambar pada bingkai!
Jawaban: Letakkan semua kotak yang ada ke bingkainya, sementara kotak warna kuning ke bingkai paling atas.

Level 81

Pertanyaan: Temukan 2 perbedaan!
Jawaban: Cobalah untuk menggeser papan kayu ke bawah sampai muncul 4 gambar pot bunga. Selanjutnya, kamu bisa menemukan perbedaannya pada bagian kelopak bunga berwarna ungu dan kuning.

Level 82

Pertanyaan: Celana ini sudah usang sekali, coba hitunglah ada berapa jumlah lubang!
Jawaban: Ada 9.

Level 83

Pertanyaan: Sebuah semangka dipotong menjadi 10 potongan maksimal jadi akan mendapat berapa potong?
Jawaban: 1024

Level 84

Pertanyaan: Tangkap tikus!
Jawaban: Cukup arahkan kayu ke api untuk dibakar, lalu arahkan kayu ke salah satu lubang pipa. Dan terakhir, tutup lubang lainnya dengan jari.

Level 85

Pertanyaan: Bagaimana cara melewati tantangan ini, ya?
Jawaban: Geserlah mouse sampai kursor mengarah ke tombol berikutnya. Lalu, klik tombol di tengah mouse untuk bisa melewati tantangan tersebut.

Level 86

Pertanyaan: Masukkan angka terkecil!
Jawaban: Geser garis paling kiri ke arah atas, lalu masukan angka 999. Maka akan menjadi angka terkecil yaitu -999.

Level 87

Pertanyaan: Sekali lagi
Jawaban: Tahan lingkaran target dengan dua jarimu dan besarkan sampai kamu merasa mudah mengenai sasaran dengan 20 anak panah.

Level 88

Pertanyaan: Ibu sudah pulang, buruan sembunyikan konsol game!
Jawaban: Cukup tutup konsol game dengan jarimu dan tahan hingga 5 detik.

Level 89

Pertanyaan: Pindahkan 3 buah lingkaran untuk membalikkan segitiga!
Jawaban: Untuk bisa membuat segitiga terbalik, coba pindahkan bola paling atas ke arah bawah. Lalu, paling kiri dan paling kanan ke arah atas.

Level 90

Pertanyaan: Klik berdasarkan angka urutan: 33, 1, 6, 8, 2, 20, 17, 60, 33
Jawaban: Tekanlah angka 33 terlebih dahulu pada angka 33 pada teks soal di bagian terakhir, kemudian diikuti dengan angka 1, 6, 8, 2, 20, 17, 60, 33 yang ada di bagian awal yang masih tersisa.

Level 91

Pertanyaan: Bagaimana supaya bisa makan kue?
Jawaban: Geser tongkat paling panjang ke arah kiri, lalu gerakkan orang tersebut agar langsung jatuh ke kue.

Level 92

Pertanyaan: Waktu Joe berusia 6 tahun, Lulu telah berusia 2 kali lipat usia Joe. Sekarang Joe berusia 10 tahun, berapakah jumlah usia Lulu?
Jawaban: 16

Level 93

Pertanyaan: Hei, coba menangkan sekali lagi! Giliran kamu.
Jawaban: Seretlah lingkaran biru dari pertanyaan ke arah kanan atas, lalu klik pada bagian bawah dan akhirnya kamu menang.

Level 94

Pertanyaan: Waktunya makan siang! Yuk buat mie instan.
Jawaban: Geserlah mie ke mangkuk, teko juga digeser ke mangkuk, kemudian tekan mangkuk beberapa detik sampai mie matang atau mendidih.

Level 95

Pertanyaan: Bujuk bayinya agar mau tidur!
Jawaban: Untuk bisa membuat bayi tertidur, cobalah angkat dan goyangkan ponselmu, maka bayi akan tertidur dengan sendirinya.

Level 96

Pertanyaan: Jika CDE = EDF, maka EFH=?
Jawaban: HFI

Level 97

Pertanyaan: Temukan panda!
Jawaban: Untuk bisa menemukan Panda, kamu bisa melihat dengan cermat gambar di bawah ini:

Level 98

Pertanyaan: Kali ini bantulah kelelawar untuk tidur!
Jawaban: Berdirikan ponselmu, lalu putar balik.

Level 99

Pertanyaan: Buatlah angka terbesar!
Jawaban: Angka terbesar adalah tak terhingga. Maka, masukkan angka 0 sebanyak dua kali, jadi 00 atau lambang tak terhingga.

Level 100

Pertanyaan: Berapakah angka terbesar yang dihasilkan dengan memindahkan 2 buah korek api?
Jawaban: 31181

Nah, itu dia beberapa tips dan kunci jawaban game Brain Out level 70-100. Jika kamu tertarik dan mau download juga, langsung klik link nya di bawah ini.

Link Download

best seller lazada
About Author: