Seperti diketahui, iPhone adalah pilihan ponsel canggih berharga selangit. Membelinya dapat dilakukan di berbagai gerai, dua diantaranya yaitu PS Store dan iBox. Lalu apa perbedaan iPhone PS Store dan iBox? Murah mana antara PS Store dengan iBox?

Membeli iPhone PS Store
PS Store merupakan gerai yang dimiliki Putra Siregar dengan berbagai produk smartphone dijual di sana, hanya saja andalannya adalah iPhone. Konsumen dapat membeli perangkat iPhone berharga murah. PS Store sering berpromosi lewat aplikasi jejaring sosial. Malah gerai ini pun pernah menggandeng beberapa selebritis untuk ikut mempromosikan produk-produknya. Sang owner PS Store pun kerap merilis konten produk di kanal YouTube-nya.
Tidak sedikit konsumen yang tertarik membeli iPhone dari PS Store. Hanya saja kabarnya, perangkat iPhone yang dijual PS Store adalah barang Black Market yang artinya produk tak resmi yang masuk ke Indonesia. Gerai PS Store pun tak membuktikan dokumen kepabeanan dari produk yang dijualnya. Sebagai perangkat tak resmi, konsumen bisa saja mendapatkan perangkat rekondisi. Produk rekondisi yang istilahnya refurbished yaitu iPhone dimana beberapa bagian tak lolos uji yang dilakukan pabrikan. Sehingga mungkin saja suku cadang yang dari iPhone yang dijual di PS Store bukan yang original.

Kemungkinan yang lain yaitu perangkat iPhone yang dibeli itu nomor IMEI-nya tak terdaftar di database Kementerian Perindustrian. Registrasi IMEI sudah melewati tahapan quality control dan juga pemeriksaan bea cukai. Oleh karena itu konsumen pun tak akan mendapatkan garansi, layanan purna jual, dan juga perangkat original. Konsumen akan mengeluarkan biaya lagi bila ternyata iPhone yang dibelinya mengalami kerusakan sebab tak ada garansi resmi.
Perangkat iPhone yang ditawarkan PS Store tentu saja asli dan diproduksi Apple pun demikian dengan aksesoris. Sayangnya iPhone itu dibawa ke Indonesia dengan jalan tak resmi. Perangkat iPhone yang dijual PS Store itu memang sebenarnya tak ditujukan bagi pasar konsumen Indonesia.
Membeli iPhone iBox
Gerai iBox adalah distributor resmi yang ditunjuk Apple untuk memasarkan iPhone di Indonesia. Seluruh perangkat yang dikirimkan Apple itu menggunakan prosedur yang resmi. Itu artinya gerai iBox menyediakan perangkat iPhone yang resmi. Berhubung perangkat yang dijual merupakan produk resmi, sudah barang tentu harga iPhone iBox pun lebih mahal dibanding iPhone PS Store.
Walaupun ditawarkan dengan harga tinggi, namun konsumen akan mendapatkan keuntungan atau benefit ketika membeli perangkat iPhone dari gerai iBox. Diantaranya konsumen memperoleh garansi resmi. Garansi yang diberikan iBox dapat dengan mudah diproses tanpa proses yang berbelit. Pembeli akan memperoleh garansi TAM yang bisa diklaim di outlet iBox mana saja di seluruh Indonesia.
Nantinya untuk kualitas, perangkat iPhone iBox pun tentunya asli. Lalu untuk kode IMEI dari iPhone yang dijual pun sudah teregistrasi dalam database Kemenperin. Sebagai langkah memastikan bila iPhone yang dibeli tersebut resmi, konsumen dapat mengecek nomor IMEI iPhone. Selanjutnya konsumen dapat mengeceknya dengan mengunjungi website resmi di alamat imei.kemenperin.go.id.
Bilamana kode IMEI dari iPhone yang dibeli sudah ada dalam database Kemenperin, artinya perangkat yang dibeli itu resmi. Perangkat iPhone tak resmi maka kode IMEI di dalamnya tak ada dalam database Kemenperin. Akibatnya, ponsel itu tak akan bisa menggunakan jaringan seluler yang ada di Indonesia. Ini tentu akan sangat merepotkan.
Setelah paham perbedaan iphone PS Store dan iBox, Konsumen yang ingin membeli, dapat mengecek harga iPhone iBox cukup dengan membuka Official Store Shop di marketplace Shopee.

Rekomendasi:
- Spesifikasi iPhone 14, Bakal Ada Perubahan Besar Pada Desain Sabineblog.com - iPhone tidak henti-hentinya mengeluarkan perangkat terbaru dimana dalam beberapa bulan ke depan akan merilis iPhone 14. Proses rilis produk ini dinilai cukup cepat karena sebelumnya iPhone telah merilis…
- Cara Cek 3utools iPhone Cara Cek 3utools iPhone - SabineBlog.com, Saat membeli iPhone bekas atau di konter biasa, Anda perlu mengecek gadget dengan cermat untuk menghindari masalah di masa mendatang. Salah satu pengecekan tersebut adalah…
- iPhone Ex Inter vs IBox Para peminat iPhone masih sering bingung dengan sebutan iPhone ex Inter dan juga iPhone ex iBox. Kendati keduanya adalah produk original dari Apple namun ditemukan perbedaan signifikan dari iPhone ex…
- Spesifikasi dan Harga iPhone 13 Sabineblog.com - Kabar gembira bagi penggemar iPhone, pasalnya iPhone 13, iPhone 13 Mini, iPhone 13 Pro dan iPhone 13 Pro Max sudah akan dibuka preordernya per tanggal 12 november 2021. Kamu…
- Cara Ngecas Hp Baru Samsung, Iphone & Xiaomi yang Benar Cara ngecas HP baru ternyata tidak bisa dilakukan secara sembarangan lho. HP atau ponsel baru, merek Samsung, iPhone, Xiaomi, Oppo ataupun mereka lainnya harus dilakukan dengan cara yang baik dan…
- 7 Fakta Ponsel Murah iPhone SE Yang Wajib Diketahui Apple menggebrak pasar smartphone dengan mengeluarkan ponsel murahnya iPhone SE. Ponsel murah iPhone diberi harga dimulai dari USD 399 atau Rp. 6 jutaan, harga ini menggoda mereka yang ingin menggunakan…
- Tips Mengganti Baterai iPhone dengan Cara yang Paling Benar Jika berbicara tentang baterai ponsel, entah itu baterai pada perangkat iPhone maupun Android sudah pasti memiliki batas kapasitas maksimum. Di mana saat berada dalam keadaan tersebut baterai ponsel harus secepatnya…
- Cara Hard Reset iPhone & Daftar Periksa yang Wajib Dilakukan Pernahkah kamu ingin menjual iPhone yang kamu miliki tetapi belum tahu apa saja yang harus dilakukan agar semua data yang ada diponselmu aman? Salah satu solusi terbaiknya yaitu hard reset…
- Cara Mematikan Suara Keyboard iPhone: Panduan… Apa Itu Suara Keyboard di iPhone? Cara mematikan suara keyboard iPhone adalah langkah penting bagi pengguna yang ingin menghilangkan efek suara ketik saat menggunakan papan ketik virtual. Namun, sebelum kita…
- Bingung Memilih antara Samsung atau Iphone?… Sabineblog.com - Sama-sama smartphone berkualitas, memang sangat membingungkan untuk dipilih antara Samsung atau Iphone? Namun, kamu tidak perlu khawatir, berikut ini disajikan rangkuman perbandingan kedua smartphone ini. Apa saja perbandingan…
- 9 Aplikasi Edit Foto iPhone Gratis dan Terpopuler,… Sudah bukan menjadi rahasia lagi bahwa kamera yang dimiliki HP iPhone tidak ada tandingannya. Jepretan yang dihasilkannya pun berani bersaing dengan smartphone lainnya. Namun, meskipun begitu, kamu pun…
- Cara Menggunakan Fake GPS Android & iPhone di… Aplikasi bertajuk Fake GPS, pernahkah sebelumnya kamu mendengar kalimat ini? Di mana dari beberapa tahun yang lalu hingga saat ini telah hadir beberapa aplikasi Fake GPS yang seolah-olah menunjukkan bahwa…
- Cara Backup Iphone ke Icloud dan Memulihkan Dengan Mudah Cara backup iphone ke icloud sebenarnya bisa dilakukan dengan mudah jika mengetahui langkah demi langkahnya. Namun sayangnya tak semua orang bisa melakukannya. Sebelum membahas bagaimana caranya, apakah kamu tahu…
- 5 Potret Adu Spek Samsung Galaxy S10 Plus vs iPhone… 5 potret adu spek Samsung Galaxy S10 Plus vs iPhone XS Max, Mana yang Lebih Worth It? - Hingga saat ini, dua vendor smartphone terbesar di dunia yang bersaing…
- Cara Membuat ID Apple di iPhone, Web, dan Komputer… Cara membuat ID Apple tidak hanya bisa dilakukan di iPhone saja, melainkan bisa juga dilakukan di web, perangkat lain, maupun di komputer. Penggunaan produk Apple yang cukup tinggi, mewajibkan…