Saat ini game online sangat marak sekali membanjiri para pengguna Android, walalupun begitu sebenarnya masih banyak game – game offline Android yang masih layak untuk dimainkan ditahun 2021 ini, terutama untuk Kamu yang ingin bernostalgia.
Banyak alasan orang tetap memainkan game offline di Android, seperti tidak adaknya koneksi internet, menghemat kuota dan kebanyakan orang bermain game di sela waktu luangnya, sehingga ketika bermain game offline bisa berhenti kapan saja, tidak halnya jika Kamu bermain game online yang tidak bisa diputus ditengah permainan.
Karena jika Kamu berhenti ditengah permainan bisa menyebabkan poin berkurang dan apabila bermain secara team bisa membuat team Kamu menjadi kalah. Itulah alasan mengapa masih banyak orang yang bermain Game offline di Android, walaupu bermain secara single tetapi masih tetap seru apalagi apabila story game tersebut sangat bagus.
Terdapat ribuan game offline android diluaran sana yang penuh dengan nostalgia bisa Kamu download HP Android, tetapi penulis sudah merangkumnya kedalam 10 game offline android terbaik untuk bernostalgia. Silahkan disimak!
Game Offline Android Terbaik Untuk Bernostalgia
1. Asphalt 8 Airbone
Dengan memainkan game ini pemain bisa memodifikasi mobil dengan sepuasnya. Sehingga tidak heran banyak orang yang memainkan game ini hingga berjam-jam.
Disamping itu ada banyak event atau konten yang mesti Kamu buka dan bisa Kamu pilih melalui gudang senjata beberapa kendaraan terbaik.
2. Minicraft
Hal ini disebabkan didalam game ini pemainnya bisa mengeluarkan berbagai macam kreativitas untuk membangun apapun, mulai dari rumah, hotel, kota dan bangunan – bangunan lainnya. Game ini juga tersedia diberbagai platform termasuk di Android.
3. Minion Rush Desicable Me
Minion Rush Desicable Me merupakan salah satu game runner android yang didasari dari keseruan sebuah film Despicable me. Game ini layak kita masukkan kedalam daftar game offline android terbaik karena sudah mendapatkan download hingga jutaan. Untuk gameplaynya pun sangat sederhana dan juga menghibur.
Biarpun gameplaynya terlihat sangat sederhana untuk mengumpulkan ring – ring emas, tetapi game ini dibekali dengan grafis yang cukup baik sehingga bisa memanjakan mata pemainnya. Di game Minion Rush ini Kamu bisa memainkan berbagai karekter dari khas dari Despicable Me dan yang pasti game ini dimainkan secara offline.
4. Cyber Retro Punk 2069
Cyber Retro Punk 2069 menjadi game offline android terbaik selanjutnya, dimana nama tersebut merupakan ripoff dari game cyberpunk 2077. Kamu akan dibawa keseruan didalam bermain game Cyber Retro Punk 2069, untuk mengalahkan lawan-lawan menggunakan aim (cek juga: Game tembak-tembakan terbaik offline). Selain itu terdapat fitur slow motion pada game ini yang akan menambah keseruan didalam bermain.
5. OtherWorld Legends
OtherWorld Legends adalah sebuah game offline android terbaik yang bergenre action RPG. Pada setiap run atau skill Kamu akan merasakan perbedaan dengan kombinasi artifak yang ada. Disisi lain artifak ini akan berguna untuk menaikkan power si karakter.
6. Vampire Falls
Apabila kamu ingin memainkan game di mobile yang jauh dari kesan membosankan, Vampire Falls adalah pilihan yang tepat. Pada game ini Kamu bisa menggunakan pedang, panah dan sihir untuk menghancurkan para monster, yang secara otomatis akan meningkatkan skill.
Pada game ini Kita akan memerankan sebagai protagonis dan hidup didunia Medieva yang penuh dengan para monster dan juga vampire. Didalam game ini Kamu bisa menyelesaikan berbagai quest dari NPC dan mendapatkan berbagai reward, salah satunya adalah senjata yang bisa digunakan untuk menghancurkan musuh.
7. Arcane Quest Legends
Kamu kangen dengan game – game hack and slach action RPG layaknya game God of War dan juga game sejenis lainnya, maka pilihan yang tepat unuk memainkan game offline android terbaik Arcane Quest Legends.
Game ini sudah dibekali dengan grafik yang cukup baik dan Kamu bisa mengkustomisasi karekter sesuai dengan keinginan.
Didlam game ini pemain akan berperan sebagai protagonis di The Real of Auria. Disanalah nantinya ada berbagai macam monster seperti undeadm demons, orc dan lain sebagainya. Kesemua monster tersebut yang harus Kamu hadapi didalam game ini.
8. Death Race Mobile
Death Race merupakan salah satu film layar lebar yang sukses, karena kesuksesannya tersebut kemudian diadopsi kedalam sebuah game mobile. Game Death Race Mobile hadir seperti pada film aslinya yaitu dengan konsep balapan perang yang sangat seru, selain kecepatan kamu juga akan dihadirkan dengan peperangan yang menjadikan game ini sangat seru untuk dimainkan.
9. Into The Dead 2
Game ini layak dimainkan untuk Kamu yang sedang mencari game dengan tema shooter dan zombie. Didalam game ini Kamu diharuskan melawan para zombie untuk bisa bertahan hidup atau lari sejauh mungkin untuk kembali kepada kelompokmu. Setiap player akan dibekali dengan beberapa peluru untuk menembak para zombie dan bertahan hidup.
10. Plants Vs Zombie 2
Ini adalah game legendaris yang jaman dulu hanya bisa dimainkan di PC atau laptop aja, namun kini developernya sudah mengembangkan game Plants Vs Zombie ini sehingga bisa dimainkan pada mobile. Versi terbaru dari game ini adalah Plants Vs Zombie 2 yang sudah dibekali dengan grafik yang cukup baik.
Pada versi terbaru Plants Vs Zombie 2 ini juga akan Kamu temukan fitur – fitur terbaru yang tidak akan ditemukan pada versi sebelumnya.
Itulah beberapa game offline android terbaik bernuansa nortalgia yang bisa Kamu mainkan tanpa perlu kuota maupun koneksi internet. Penulis berharap rekomendasi ini bisa menjadi referensi untik Kamu yang memang sedang mencari game offline android terbaik.