Spesifikasi dan Harga iPhone 13

spesifikasi dan harga iPhone 13

Sabineblog.com – Kabar gembira bagi penggemar iPhone, pasalnya iPhone 13, iPhone 13 Mini, iPhone 13 Pro dan iPhone 13 Pro Max sudah akan dibuka preordernya per tanggal 12 november 2021. Kamu sudah menentukan ingin pesan yang mana? atau masih bingung? sebaiknya simak dulu ulasan spesifikasi lengkap dari iPhone terbaru tersebut.

Lazada Flash Sale hemat 99%

Penerus dari generasi iPhone 12 ini sebenarnya sudah diperkenalkan secara resmi oleh Apple pada 14 september lalu. Sebagai suksesor, iPhone 13 series tidak terlalu banyak membawa perubahan secara signifikan dari pendahulunya.

Desainnya masih terlihat sama, hanya ada perubahan ukuran notch yang sekarang 20% lebih kecil dari pendahulunya. Sedangkan untuk kamera pada iPhone 13 dan iPhone 13 mini posisinya dibuat diagonal.

Walaupun begitu, fitur baru yang akan dibawa oleh iPhone 13, iPhone 13 Mini, iPhone 13 Pro dan iPhone 13 Pro Max tetap saja menarik untuk dilirik.

Speifikasi iPhone 13 dan iPhone 13 Mini

spesifikasi dan harga iPhone 13 dan iPhone 13 Mini


Untuk iPhone 13 dan iPhone 13 Mini masih menggunakan layar Super Retina XDR OLED, sudah mendukung Dolby Vision, HDR 10 dan untuk kecerahan mencapai hingga 1.200 nit. Untuk perlindungan layarnya Apple masih menggunakan ceramic shield.
Pada bagian layarnya iPhone 13 menggunakan layar 6,1 inch dengan resolusi 2532 x 1170 piksel, sedangkan untuk iPhone 13 mini ukurannya layarnya 5,4 inch dengan resolusi 2340 x 1080 piksel.
Untuk kedua ponsel ini sama-sama menggunakan chipset A15 Bionic. Untuk kinerja CPU 50% lebih cepat dari pesaing, dan kinerja GPU nya lebih unggul 30%.
Apple melengkapi keduanya dengan kamera pada bagian belakangnya. Terdiri dari kamera ultra wide 12MP dan wide 12MP. Bukan hanya menggunakan sensor baru, Apple juga menerapkan sensor shift stabilization yang sudah diperkenalkan terlebih dahulu di iPhone 12 Pro max.
Pada iPhone 13 dan iPhone 13 mini Apple menjanjikan untuk kamera ultra wide nya lebih terang, Selain itu ditanamkan juga fitur Cinematic Mode yang memiliki tracing focus dan perekaman Dolby Atmos.
Kamera depannya masih menggunakan ukiran 12MP dan sudah dibekali night mode untuk foto selfie mumpuni pada kondisi low light bisa terang.
Walaupun sudah mendukung 5G, namun kedua ponsel ini menjanjikan daya tahan baterai yang lebih baik, Untuk iPhone Mini lebih lama 90 menit dari pendahulunya, sedangkan iPhone 13 lebih lama 2,5 jam dibandingkan iPhone 12.
iPhone 13 dan iPhone 13 mini memiliki opsi lima varian warna, yaitu Pink, Blue, Midnight, Starlight dan Product (RED).

Spesifikasi iPhone 13 Pro dan iPhone 13 Pro Max

spesifikas dan harga iPhone 13 Pro dan iPhone 13 Pro max


Untuk kedua ponsel ini sudah menggunakan layar Super Retina XDR OLED dan terlindungi dengan ceramic shield. iPhone 13 Pro memiliki ukuran layar 6,1 inch dan iPhone 13 Pro Max ukuran layarnya lebih lapang, yaitu 6,7 inch.
iPhone 13 Pro dan iPhone 13 Pro Max masih mendukung Dolby Vision, HDR 10, HLG dan kerahan hingga 1.200 nit. Seperti pada rumor yang beredar, Apple juga membekali dengan dukungan Pro Motion Adaptive yang memilki refersh rate 120 Hz tergantung dari konten yang dibuka oleh pengguna.
Apple menggunakan processor A15 Bionic untuk mentenagai iPhone 13 Pro dan iPhone 13 Pro Max. Apple mengklaim CPU nya lebih cepat 50% dari chip pesaing, dan untuk GPU nya lebih unggul 30%.
Pada bagian depan bodi, Apple masih menyematkan kamera 12 MP yang sudah dilengkapi dengan dukungan fitur Deep Fusion.
Dibagian belakang terdapat 3 kamera yang terpasang, ada peningkatan sensor dari yang sebelumnya. Ketiga kamera tersebut dengan komposisi sebagai berikut, Kamera wide 12MP (f/1.6 dan OIS), ultra wide 12MP dengan 92% oengingkatan, dan kamera telephoto 12MP dengan kemampuan optical zoom 3x.
Kamera iPhone 13 Pro dan iPhone 13 Pro Max memiliki kemampuan foto makro dengan jarak hingga 2 cm dari objek. Selain itu kemampuan smart HDR yang bisa dikustom dan serta photografic-styles.
Baterai pada iPhone 13 Pro bisa lebih tahan lama 1,2 jam dari pendahulunya, sedangkan untuk iPhone 13 Pro Max 2,5 jam lebih lama dari iPhone 12 Pro Max.
iPhone 13 Pro dan iPhone 13 Pro max hadir dalam varian warna Graphite, Gold, Silver dan Siera Blue, dan untuk pertama kalinya Apple menyediakan memory penyimpanan hingga 1 TB.

Prediksi Harga iPhone 13 di Indonesia

Harga iPhone 13 diprediksi tidak akan jauh dari harga iPhone 12 yang dirilis tahun lalu, yaitu sebagai berikut :
Harga Jual di Pasar Indonesia iPhone 13 Mini
  • 128 GB Rp. 14.499.000,-
  • 256 GB Rp. 15.999.000,-
Harga Jual di Pasar Indonesia iPhone 13 
  • 128 GB Rp. 16.499.000,-
  • 256 GB Rp. 17.999.000,-
Harga Jual di Pasar Indonesia iPhone 13 Pro
  • 128 GB Rp. 18.499.000,-
  • 256 GB Rp. 20.999.000,-
  • 512 GB Rp. 24.999.000,-
  • 1 TB Rp. 29.999.000,-
Harga Jual di Pasar Indonesia iPhone 13 Pro Max
  • 128 GB Rp. 20.499.000,-
  • 256 GB Rp. 22.999.000,-
  • 512 GB Rp. 26.999.000,-
  • 1 TB Rp. 32.500.000,-
best seller lazada
About Author: